1 Petrus 1:
13-16
GKJ Nehemia Mewujudkan Gereja yang
Proaktif bagi Kehidupan
foto oleh: Cahyo Bruri Sasmito.
|
Kita sangat bersyukur kepada Tuhan Allah, sebagai salah
satu gereja-Nya yaitu komunitas orang percaya Gereja Kristen Jawa (GKJ) Nehemia
tepat di hari Minggu ini, tanggal 1 Januari 2017 genap berusia 46 tahun. Usia
perjalanan yang panjang dari kebersamaan persekutuan umat Allah, serta
pertumbuhan iman, pengharapan dan kasih seluruh majelis, komisi, panitia, tim,
bebadan dan khususnya seluruh wilayah.
Rasul Petrus dengan bantuan Silas
sebagai juru tulisnya menegaskan, bahwa kita adalah umat tebusan Allah yang
dilahirkan kembali karena pengorbanan Kristus, penebusan yang mahal dari bayi
Natal - Sang Putra Allah. Merespon pengorban-Nya itu, GKJ Nehemia terpanggil
menjadi umat-Nya yang kudus (ayat 16), dan mau berupaya menjadi gereja yang proaktif
(lebih aktif) taat memberlakukan firman Allah serta berbagi kasih kepada
manusia dan seluruh kehidupan (ayat 14). Sepakat untuk tahun baru 2017 semua
anggota jemaat, tamu dan simpatisan GKJ Nehemia menjawab panggilan Allah untuk memanifestasikan
komunitas kasih karunia Kristus. Mengalir dalam manifestasi lebih nyata
sehari-hari.
Mari
menjadi GKJ Nehemia yang “lebih baru,” GKJ yang hospitable: lebih terbuka dan bersedia bekerjasama dengan sesama
gereja-gereja, namun juga dengan Carrefour Lebak Bulus, Pemadam Kebakaran,
Point Square, Proyek MRT, dan lain-lain, bahkan lebih indah berkomunikasi
dengan pihak berwajib (khususnya kepolisian dan TNI), pelayanan kasih bersama
Kelurahan, Kecamatan, Kota dan seterusnya, juga dengan masyarakat dan lembaga
masyarakat sekitar dekat lingkungan GKJ Nehemia dan yang jauh sekalipun –di
luar Jakarta bahkan di luar negeri-. Lebih rendah hati dan lebih bersyukur atas
banyak berkat yang telah dan selalu dikaruniakan Allah, berwujud lebih aktif
menjalin kasih persaudaraan dengan berbagai komunitas suku, bangsa, dan bahkan semua
agama yang berbeda. GKJ Nehemia proaktif membawa damai-kebahagiaan bagi
kehidupan bersama Jakarta, Indonesia dan dunia. “Sugeng Warsa Enggal 2017,
Sugeng Ambal Warsa kaping 46 GKJ Nehemia, Gusti mberkahi kita sedaya” (Selamat
Tahun Baru 2017, Selamat Ulang Tahun ke-46 GKJ Nehemia, Tuhan memberkati kita
semua). Amin.
Pdt. Lusindo
Tobing
Tidak ada komentar:
Posting Komentar